Cara Praktis Membersihkan Helm Kesayangan

Leave a Comment
Cara Praktis Membersihkan Helm Kesayangan

Hallo Sahabat Blogger. Kali ini saya akan memberikan infromasi mengenai "Cara Praktis Membersihkan Helm Kesayangan". Seperti biasa sebelum saya memberikan kalian informasinya, mari kita simak ulasannya terlebih dahulu.

Membersihkan helm sebenarnya sangatlah mudah. Panas dan Keringat adalah dua hal yang tidak bisa dihindari jika kita berkendara. Helm yang kita gunakan lama-lama menjadi kotor dan berbau apek, belum lagi datangnya musim hujan akan membuat helm menjadi lembab. 

Nah biasanya kita harus merogoh kantong yang dalam untuk membersihkan helm kesayangan kita di tempat laundry. Tapi kali ini saya akan memberikan kalian "Cara Praktis Membersihkan Helm Kesayangan" dengan mudah dan bisa dilakukan sendiri dirumah, ini bisa menghemat keuangan kita heheh.. Kita bisa melakukan sendiri untuk membersihkannya karena relatif mudah.

Bagian-Bagian Helm

Langkah - Langkah Membersihkan Helm :

1. Lepas Bagian-Bagian Helm

Helm terdiri dari 3 bagian yaitu, batok atau shell helm, busa dan sterofoam bagian dalam serta kaca helm. Walaupun dilengkapi dengan perekat tapi busa-busa itu ternyata bisa dilepas dengan mudah. Sebelum dicuci lepaslah seluruh bagian helm satu persatu.

2. Bersihkan Busa dan Sterofoam Helm

  • Bersihkan busa helm terlebih dahulu. Karena busa helm merupakan bagian yang paling sulit untuk dikeringkan. 
  • Mencuci busa helm dapat dilakukan dengan menggunakan sabun cair atau shampo. Jangan menggunakan deterjen kerena deterjen akan merusak lapisan perekat pada helm. Selain itu juga menimbulkan bau apek bila tidak dibilas dengan bersih.
  • Cara mencuci bisa dilakukan dengan dicuci biasa menggunakan tangan.
  • Setelah dicuci hendaknya hindari paparan sinar matahari langsung saat mengeringkan busa helm. Cukup diangin-anginkan saja atau bisa juga menggunakan hairdryer atau pemanas yang lain, itu akan lebih baik.
  • Untuk sterofoamnya, kita bisa membersihkan dengan menggunakan lap bersih yang sudah sedikit dibasahi air. Tidak perlu memakai sabun, alkohol atau bahan kimia lain agar sterofoam terhindar dari kerusakan.

3.  Bersihkan Batok Helm dan Kaca

Batok Helm dan Kaca bisa kita bersihkan dengan menggunakan air dan sabun. Cukup digosokkan dengan lap lembut. Jangan gunakan sikat untuk menghindari goresan. Hindari penggunaan bahan kimia agar cat pada helm tidak terkelupas. Lalu untuk bagian kecil yang tersembunyi pembersihan bisa dilakukan dengan cottonbud.

4. Gunakan Wax dan Silicon Oil

Langkah terakhir kita bisa memoles helm dengan wax atau cairan poles lainnya untuk membuat helm jadi bersih. Gunakan juga silicon oil pada bagian engsel sebagai pelumnas.

Nah kalian sudah tahu bukan mengenai "Cara Praktis Membersihkan Helm Kesayangan". Semoga informasi diatas dapat membantu kalian dan bermanfaat untuk kalian. Jangan lupa like, Coment dan Share artikel ini. Terima Kasih...

0 komentar:

Post a Comment

Kritik dan Saran serta Komentar kalian sangat berpengaruh untuk blog ini. Terima Kasih.

Back to top